Minggu, 18 April 2010

Profil Roger Mila

Roger Milla (KAMERUN)





Roger Milla usia 38 adalah bintang dari tim Kamerun tahun 1990, mencetak gol keempat saat mereka menjadi tim Afrika pertama untuk mencapai World Cup perempat final. Lahir di Yaounde ibukota Kamerun, Milla dimulai dengan eclair Douala, kemudian bermain untuk macan tutul dari Douala.  Dengan klub berikutnya, Tonnerre dari Yaounde, ia memenangkan liga Kamerun dan cangkir medali.
  Pemain Terbaik Afrika tahun pada tahun 1976, ia pindah ke Perancis pada tahun 1977 dan menghabiskan dua musim di Valenciennes sebelum ditransfer ke Monaco.. Dia punya empat musim dengan Bastia, dan antara 1984 dan 1987 adalah adalah dengan St Etienne sebelum pindah ke Montpellier.. Ia memenangkan cangkir Perancis dengan Monaco pada tahun 1980 dan dengan Bastia pada tahun 1981 dan mengumpulkan medali kejuaraan Perancis Kedua divisi dengan St Etienne. Setelah 152 gol dalam liga Perancis, ia pensiun ke Kepulauan Reunion Prancis bermain untuk Saint Pierre, membantu mereka memenangkan gelar liga lokal pada tahun 1990.

Selasa, 06 April 2010

Google beli situs editing foto online demi chrome os



Nama besar Google kini semakin berkibar. Apalagi dengan berbagai upaya yang dilakukannya untuk memperlebar sayap bisnis internet. Kali ini mesin pencari raksasa tersebut kembali beraksi dengan mengumumkan bahwa telah membeli Picnik.com, sebuah
website editing foto online yang sudah terintegrasi dengan beberapa layanan seperti Picasa dan Flickr. Tidak disebutkan secara rinci berapa kisaran dana yang Google kucurkan demi memboyong Picnik di bawah naungan Google. Begitu juga belum terdengar sama sekali mengenai kabar perubahan yang akan dilakukan Google pada Picnik dalam waktu dekat ini. Bisa jadi pihak Google mungkin akan mengintegrasikannya dengan Picasa segera.

Server YouTube down ???

Wah tidak mengira ternyata situs sekelas Youtube.com bisa mati alias down juga servernya. Hal ini saya alami pada tanggal 25 Maret 2010 jam 6:27 pm WIB yang menampilkan pesan Http/1.1 Service Unavailable.
Berikut ini screenshot yang saya ambil pada 6.27 pm:

Sepertinya pada saat saya akses pada 6:27 pm Youtube sudah down kurang lebih 28 menitan yang saya temukan dari situs internet berbahasa Inggris lain.

Minggu, 04 April 2010

Robot Pesepakbola untuk menandingi kehebatan Ronaldo


Menendang si kulit bundar tampaknya bukan lagi monopoli manusia semata. Atas kreativitas yang begitu inovatif dengan balutan kecanggihan teknologi saat ini, baru-baru ini telah hadir sebuah robot yang mampu

Windows 7 dan 8


Windows 7 dirilis untuk manufaktur pada 22 Juli, dan memukul rak-rak pada 22 Oktober, menghasilkan pertanyaan-pertanyaan yang jelas tentang apa yang berikutnya untuk Microsoft milik sistem operasi. Dan jawabannya agak sederhana: Windows 8. Kali ini, maka perusahaan yang berbasis Redmond membuat sedikit usaha untuk menyembunyikan moniker yang terkait dengan generasi berikutnya dari Windows klien. Bukan hal itu bisa, mengingat bahwa codename Windows aspek pengembangan adalah satu-satunya aspek transparan tembus strategi komunikasi sebaliknya ditetapkan di tempatnya oleh Steven Sinofsky, Presiden, Windows dan Windows Live Divisi.

Prosesor Intel 8-Core diluncurkan Maret 2010 ini.



Tidak diragukan lagi, konsumen tahu betul rencana Intel dan AMD untuk meluncurkan processor 6-core dalam beberapa bulan mendatang. Setelah Advanced Micro Devices memasarkan processor 12-core Magny-Cours, kini Intel bersiap-siap untuk secara resmi merilis prosesor server Xeon 8-core nya pada akhir bulan Maret 2010 ini juga.

AMD Opteron seri 6100 dengan 12 core akan diluncurkan

 Apa kabar teman" semua disini saya ingin membagikan informasi mengenai AMD Opteron seri 6100 dengan 12 core. so lets cekidot.

Prosesor 2 core, kemudian quad core, sekarang kalau 12 core bagaimana? Bisa dibayangkan betapa besar kemampuan proses komputasi yang bisa dilakukan oleh prosesor 12 core. AMD sebagai pesaing berat Intel terus berjuang dengan meluncurkan produk inovatif dan canggih terlebih dahulu. Dan akhirnya AMD saat ini memiliki produk andalan yaitu AMD Opteron seri 6100 dengan 12 core.

Robot Kondo : Jepang

kondo_battle

DARPA kembangkan kamera robot mutakhir terbaru


Defense Advanced Research Projects Agency (DARPA) Amerika baru-baru ini mengumumkan rencananya untuk mendukung pengembangan tipe kamera video cerdas terbaru yang akan digunakan pada perangkat robot. Lembaga tersebut menyatakan bahwa instrumen ini dapat digunakan untuk memberikan robot sebuah persepsi rasa, yang akan membantunya merasakan keadaan sekelilingnya dengan lebih baik. Semua ini tentunya bisa dicapai melalui algoritma yang kompleks, tapi mesin-mesin tersebut masih belum dapat menciptakan “mental map” lingkungannya sendiri, dan mengingat tempat-tempat yang telah ada sebelumnya, menurut LiveScience.

Jumat, 02 April 2010

Teori Evolusi: Penipuan ilmiah tersohor sepanjang sejarah.

Sebagian orang yang pernah mendengar "teori evolusi" atau "Darwinisme" mungkin beranggapan bahwa konsep-konsep tersebut hanya berkaitan dengan bidang studi biologi dan tidak berpengaruh sedikit pun terhadap kehidupan sehari-hari. Anggapan ini sangat keliru sebab teori ini ternyata lebih dari sekadar konsep biologi. Teori evolusi telah menjadi pondasi sebuah filsafat yang menyesatkan sebagian besar manusia. Filsafat tersebut adalah "materialisme", yang mengandung sejumlah pemikiran penuh kepalsuan tentang mengapa dan bagaimana manusia muncul di muka bumi. Materialisme mengajarkan bahwa tidak ada sesuatu pun selain materi dan materi adalah esensi dari segala sesuatu, baik yang hidup maupun tak hidup. Berawal dari pemikiran ini, materialisme mengingkari keberadaan Sang Maha Pencipta.

Prediksi kiamat Isaac Newton dan Ilmuwan NASA


Isaac Newton
Dari sejumlah literatur diketahui bahwa selain menyukai fisika dan matematika, Newton juga tekun mendalami ilmu-ilmu religi,   simbol, dan juga ramalan. Yang terakhir ini mendekatkannya kepada perkumpulan-perkumpulan ilmuwan Eropa Kabalah   abad pertengahan yang saat itu menjadi musuh bebuyutan gereja. Sebuah perkumpulan atau perserikatan  ilmuwan paling  terkemuka di Eropa ketika itu bernama Illuminati, yang memiliki arti sebagai “Yang Tercerahkan” (Iluminatrix). Maria  Magdalena yang disanjung kelompok Kabbalah pun memiliki nama lain yakni Iluminatrix Queen (Ratu   Pencerahan).

Indonesia dimata dunia.

INDONESIA di mata DUNIA..1.Letusan Gunung Terdahsyat di dunia. Gunung Tambora yang terletak di Pulau Sumbawa meletus bulan April tahun 1815 ketika meletus dalam skala tujuh pada Volcanic Explosivity Index. Letusan gunung ini terdengar hingga pulau Sumatra (lebih dari 2.000 km). Abu vulkanik jatuh di Kalimantan, Sulawesi, Jawa dan Maluku. Letusan gunung ini menyebabkan kematian hingga tidak kurang dari 71.000 orang dengan 11.000—12.000 di antaranya terbunuh secara langsung akibat dari letusan tersebut. Bahkan beberapa peneliti memperkirakan sampai 92.000 orang terbunuh. Lebih dari itu, letusan gunung ini menyebabkan perubahan iklim dunia. Satu tahun berikutnya (1816) sering disebut sebagai Tahun tanpa musim panas karena perubahan drastis dari cuaca Amerika Utara dan Eropa karena debu yang dihasilkan dari letusan Tambora ini. 

Asal mula nama Indonesia.anda tau ?

Asal Usul Nama Indonesia

Bagi teman-teman yang belum mengetahui asal nama dari negara tercinta kita ini atau sudah mengetahui tetapi belum jelas, silahkan puaskan rasa ingin tahu anda mengenai asal dari nama negara kita INDONESIA.

PADA zaman purba, kepulauan tanah air kita disebut dengan aneka nama.
Dalam catatan bangsa Tionghoa kawasan kepulauan kita dinamai Nan-hai (Kepulauan Laut Selatan). Berbagai catatan kuno bangsa India menamai kepulauan ini Dwipantara (Kepulauan Tanah Seberang), nama yang diturunkan dari kata Sansekerta dwipa (pulau) dan antara (luar, seberang). Kisah Ramayana karya pujangga Valmiki yang termasyhur itu menceritakan pencarian terhadap Sinta, istri Rama yang diculik Ravana, sampai ke Suwarnadwipa (Pulau Emas, yaitu Sumatra sekarang) yang terletak di Kepulauan Dwipantara.